Dia menerangkan di tahun 2024 Pemda Ende menargetkan PAD sebesar 75 Milyar namun yang terealisasi hanya 22 Milyar Saja.
“Bapak,Ibu, tahu PAD kita tahun 2024 target tujuh puluh lima miliar. Tapi kita berhasil dapat dua puluh dua miliar saja. Jadi kita susah untuk bayar gaji pimpinan daerah maupun anggota DPRD”. Ucapnya saat mengikuti Musrenbangcam Ende Tengah, di aula caffe Mio – Mio, Rabu 19 Maret 2025
Informasi yang dihimpun media ini, beberapa waktu lalu, YBB sempat menawarkan kepada DPRD Ende untuk mengalihkan dana Pokok Pikiran atau Pokir untuk digunakannya menjalankan program pelayanan publik.
Kendati demikian, beban hutang tersebut hingga kini masih menjadi misteri, sebab tertutupnya informasi mengenai besaran totalnya. /****
Penulis : Teja Rango
Editor : Tim nttinvetigasi.com
Halaman : 1 2