Satker PJN IV NTT Jamin Rasa Aman Pengguna Jalan; Hadirkan Posko Lengkap Dengan Call Center -

 

Satker PJN IV NTT Jamin Rasa Aman Pengguna Jalan; Hadirkan Posko Lengkap Dengan Call Center

Avatar photo

- Editor

Jumat, 13 Desember 2024 - 06:32 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah Satu Dari Tujuh Posko Yang Didirikan Satker PJN IV NTT/Foto: Istimewa, Ntt-investigasi.com

Salah Satu Dari Tujuh Posko Yang Didirikan Satker PJN IV NTT/Foto: Istimewa, Ntt-investigasi.com

Ntt-investigasi.com,ENDE– Perjalanan yang aman dan lancar adalah impian bagi semua pengguna jalan.

Apalagi pengendara roda dua maupun roda empat, menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2025.

Kali ini, warga pengguna jalan tak perlu khawatir jika melintasi jalan Nasional di wilayah NTT.

Pasalnya Satuan Kerja Pelaksana Jalan Nasional (Satker PJN) Wilayah IV NTT telah menyiapkan tujuh (7) posko utama. Hal itu, guna membantu kelancaran dan kenyamanan pengguna jalan.

Posko-posko itu lengkap dengan berbagai informasi penting. Seperti kondisi jalan dan jembatan, serta tingkat kerawanan bencana pada beberapa ruas jalan Nasional yang akan di lalui.

Baca Juga:  Pencairan Dana Proyek Sekolah di Ende Sudah Dilakukan Tapi Fisik Nol Persen Hingga Akhir Tahun; Siapa yang Salah?

Kasatker PJN IV NTT, Wilhelmus Sugu Djawa, kepada media, Jumad 13 Desember 2024 mengatakan hal itu merupakan suatu kebiasaan yang PJN lakukan setiap menjelang perayaan keagamaan.

Kata Wilhelmus, tujuh (7) posko itu juga menyiapkan informasi penting, serta bantuan alat berat dan obat-obatan bagi pengguna jalan yang membutuhkan di bawah koordinasi masing-masing PPK.

“Di setiap posko kami lengkapi dengan obat-obatan ringan dan air minum untuk pengendara yang ingin beristirahat.

Baca Juga:  Harga Cengkeh Menurun; Petani Nuabosi Merugi

Selain itu, kendaraan alat berat seperti loader dan dump truck senantiasa siaga di lokasi rawan longsor,” Kata Wilhelmus.

Lanjut dia, Satker PJN IV Wilayah NTT juga melengkapi posko-posko tersebut dengan layanan panggilan telepon melalui call center yang dapat pengguna jalan maupun masyarakat umum manfaatkan apabila menemui hambatan di ruas jalan Nasional yang di lalui.

Wilhelmus berharap, pengguna jalan dapat memanfaatkan layanan dari pihaknya sembari mengimbau agar pengguna jalan tetap mengutamakan keselamatan dalam perjalanan dengan mentaati rambu-rambu lalu lintas./Red**

Penulis : Fidel Dari

Editor : Teja Rango

Follow WhatsApp Channel ntt-investigasi.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Terkait Proyek SDK Wolokota, Polres Ende Lakukan Penyelidikan
Koalisi Lawan Ketidakadilan dan Korupsi Indonesia Sebut Proyek SDK Wolokota Murni Tindak Pidana Korupsi
Pencairan Dana Proyek Sekolah di Ende Sudah Dilakukan Tapi Fisik Nol Persen Hingga Akhir Tahun; Siapa yang Salah?
Bupati Badeoda; Ende Sedang Tidak Sehat Karena Hutang
Ajak Diskusi Dengan Bupati; DPRD Ende Malah Ricuh
Gelar Deklarasi; APROKES Ende Komit Dukung Pemda dan Perkuat Profesi
Polres Ende Gelar Buka Puasa Bersama Media dan Pembagian Takjil
Jelang Pidato Perdana, Kontraktor Gelar Aksi; Badeoda Pastikan Pemda Akan Bayar
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 10:01 WITA

Terkait Proyek SDK Wolokota, Polres Ende Lakukan Penyelidikan

Kamis, 3 April 2025 - 20:06 WITA

Koalisi Lawan Ketidakadilan dan Korupsi Indonesia Sebut Proyek SDK Wolokota Murni Tindak Pidana Korupsi

Jumat, 28 Maret 2025 - 10:59 WITA

Pencairan Dana Proyek Sekolah di Ende Sudah Dilakukan Tapi Fisik Nol Persen Hingga Akhir Tahun; Siapa yang Salah?

Senin, 24 Maret 2025 - 12:45 WITA

Ajak Diskusi Dengan Bupati; DPRD Ende Malah Ricuh

Rabu, 19 Maret 2025 - 12:41 WITA

Gelar Deklarasi; APROKES Ende Komit Dukung Pemda dan Perkuat Profesi

Berita Terbaru