Ia menambahkan bahwa program ini juga berpotensi menciptakan kemandirian pangan bagi masyarakat melalui pemanfaatan lahan pekarangan rumah.
Pihaknya senantiasa mendukung hal itu melalui berbagai kebijakan seturut program dan kebijakan pemerintah daerah.
Kepala Desa Nanganesa, Ishak Ismail, mengapresiasi langkah Polsek Ndona dalam mendukung ketahanan pangan. Pihaknya menyambut baik keberadaan kelompok binaan Polsek Ndona
“Apa yang dilakukan Polsek sangat luar biasa, sebenarnya ini bentuk dukungan nyata terhadap program pemerintah. Polsek Ndona juga sudah sangat aktif mengembangkan potensi yang ada di desa ini terlebih khusus tanaman Holtikultura. Jadi ketika adanya program ini, khusus untuk Polsek Ndona tinggal menyesuaikan saja,” jelas Ishak.
Selain itu kata Isak, pihaknya sudah memiliki Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES ) yang berdiri sejak tahun 2023 lalu. Keberadaanya akan dioptimalkan demi menyukseskan program pemerintah/***